Rincian Harga Emas Pegadaian Hari Ini: Emas Antam Stagnan, Emas UBS Naik Tajam

Rincian Harga Emas Pegadaian Hari Ini: Emas Antam Stagnan, Emas UBS Naik Tajam

harian-nasional.com/ – Pada perdagangan Selasa, 23 Mei 2023, Pegadaian memperdagangkan emas keluaran PT Aneka Tambang Tbk (Antam) dengan harga Rp1.083.000 per gram. Jika dibandingkan dengan harga jual kemarin, tidak terlihat adanya kenaikan atau penurunan harga. Sebagai informasi, logam mulia Antam sudah tiga hari berturut-turut dijual dengan harga tersebut.

Emas Antam dengan bobot paling kecil, yaitu setengah gram, juga masih ditawarkan dengan harga Rp578.000. Adapun logam mulia Antam dengan ukuran 2 dan 5 gram masing-masing dibanderol dengan harga Rp2.104.000 dan Rp5.182.000.

Berbeda dengan emas Antam, emas produksi PT Untung Bersama Sejahtera dijual dengan harga yang relatif lebih mahal jika dibandingkan dengan perdagangan kemarin. Melansir dari laman resmi emas Pegadaian, diketahui bahwa logam mulia tersebut dipatok dengan harga Rp1.050.000 per gram alias lebih mahal Rp5.000.

Sebagai catatan, logam mulia UBS dalam bobot lainnya, seperti 5 dan 10 gram, masing-masing dijajakan dengan harga Rp5.146.000 dan Rp10.237.000. Emas UBS dengan bobot besar, seperti 100 gram, diperdagangkan dengan harga Rp508.796.000.

Lihat rincian harga emas hari ini pada tabel berikut ini.