harian-nasional.com/ – Zeys akhirnya diberikan farewell oleh EVOS jelang bergulirnya MPL ID S11 kali ini, sang pelatih akui dirinya sangat kecewa.
Siapa yang tidak mengenal Zeys, nama dirinya naik kala MPL ID S4 lalu ketika ditawari untuk menjadi seorang pelatih dari EVOS Legends oleh mantan CEO nya yaitu Ivan Yeo.
Bjorn Ong atau Zeys ini melakukan sebuah transisi dari game yang ia mainkan sebelumnya dan menuju Mobile Legends (MLBB) pada 2019 lalu.
Kedatangannya menuju Indonesia dengan keinginan mencari pengalaman baru nyatanya berbuah hasil untuk dirinya dengan berhasil menjuarai MPL ID S4, IENC, dan M1 pada saat itu.