Wisata  

10 Tempat Ngabuburit di Cianjur yang Seru Dikunjungi

harian-nasional.com/ – Kabupaten Cianjur merupakan salah satu Kabupaten di Jawa Barat yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Bandung Barat dan Kabupaten Bogor. Kabupaten Cianjur memiliki banyak sekali keindahan alam dan objek wisata. Tempat-tempat indah ini cocok dikunjungi ketika berlibur atau bahkan dijadikan tempat ngabuburit ketika bulan Ramadhan tiba.

Tempat-tempat tersebut mulai dari tempat wisata alam hingga tempat wisata kuliner. Dijamin sederet tempat tersebut sangat worth it untuk dijadikan tempat ngabuburit. Ngabuburit ini merupakan sebuah kegiatan yang dilakukan menjelang waktu berbuka tiba. Ngabuburit artinya adalah bersantai sembari menunggu waktu magrib atau waktu berbuka.

Kira-kira tempat mana saja yang paling recommended dijadikan sebagai tempat ngabuburit ketika bulan Ramadhan tiba? Yuk, simak ulasannya di bawah ini agar kamu tak lagi kebingungan mencari tempat untuk ngabuburit di Kabupaten Cianjur!

1. Alun-Alun Cianjur

    Alamat: Pamoyanan c, Pamoyanan, Kec. Cianjur, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat 43211

    Jam Operasional: Senin-Jumat 13.00-18.00, Sabtu 09.00-21.00, Minggu 08.30-18.00

    No. Telepon: 0857-9333-3332

    Tiket Masuk: Gratis

Alun-Alun Cianjur dapat menjadi salah satu tempat tujuan untuk ngabuburit. Di dalamnya terdapat banyak tempat untuk bersantai seperti hamparan rumput sintetis dan tempat bermain anak-anak. Maka dari itu, Alun-Alun Cianjur cocok untuk menjadi tujuan ngabuburit bersama keluarga.

Terdapat banyak sekali spot instagramable yang cocok dijadikan sebagai background berfoto bagi kamu yang gemar selfie. Di area luar Alun-Alun terdapat banyak pedagang kaki lima yang menjajakan berbagai olahan makanan khas untuk berbuka. Jadi selain jalan-jalan, kamu juga bisa berburu kuliner, lho!

2. Sevillage Ciloto

    Alamat: Ciloto, Kec. Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat 43253

    Jam Operasional: Senin-Minggu 09.00-17.00

    No. Telepon: 0812-1000-054

    Tiket Masuk: Rp20.000

Sevillage Ciloto menjadi tujuan wisata yang cukup populer saat ini. Berada di daerah Ciloto yang bersuhu sejuk, Sevillage Ciloto cocok dikunjungi untuk ngabuburit. Bukan sembarang tempat wisata, Sevillage Ciloto mempunyai fasilitas yang sangat lengkap. Fasilitas tersebut mulai dari wahana permainan hingga cafe.

Tak hanya itu, tersedia juga live music yang akan membuat suasana ngabuburitmu semakin menyenangkan. Sevillage Ciloto sangat mudah dijangkau bahkan menggunakan transportasi umum. Rekomendasi tempat ngabuburit yang satu ini cocok untuk semua kalangan mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.

Di sana juga terdapat area hijau yang luas dengan bean bag yang bisa digunakan para pengunjung untuk bersantai. Di sini kamu bisa ngabuburit sembari menikmati senja yang cantik untuk dipandang.

3. Taman Kreatif Joglo

    Alamat: Taman Kreatif Joglo, Jl. Siliwangi, Sawah Gede, Kec. Cianjur, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat 43212

    Jam Operasional: Senin-Minggu 24 Jam

    No. Telepon:-

    Tiket Masuk: Gratis

Selanjutnya ada Taman Kreatif Joglo yang berada di Jalan Siliwangi, sebuah jalan yang kaya akan wisata kuliner. Taman Kreatif Joglo ini menjadi salah satu taman yang banyak dikunjungi orang-orang untuk sekedar jalan-jalan. Letaknya yang strategis menjadikan Taman Kreatif Joglo cocok dijadikan lokasi ngabuburit.

Di sana terdapat sebuah stage yang cukup besar. Biasanya stage ini diisi oleh seniman-seniman kreatif dengan event-event yang menghibur. Sembari ngabuburit, di sini kamu bisa menikmati sebuah event yang seru dan menyenangkan. Terdapat pula skate park yang cocok bagi kamu yang gemar memainkan skateboard.

4. Kampung Budaya Padi Pandanwangi

    Alamat: Jl. Jambudipa, Mekarwangi, Kec. Warungkondang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat 43261

    Jam Operasional: Senin-Minggu 07.00-17.00

    No. Telepon: 0821-1920-9361

    Tiket Masuk: Rp. 7.000

Sedikit melipir dari pusat Kota Cianjur, ada Kampung Budaya Padi Pandanwangi yang juga bisa kamu jadikan tempat ngabuburit. Kampung Budaya Padi Pandanwangi ini merupakan tempat wisata edukasi. Di dalamnya terdapat bangunan-bangunan yang biasa difungsikan sebagai lumbung padi khas Cianjur.

Bangunan tersebut sangat instagenic sehingga cocok bagi kamu yang hobi berfoto. Suasana sejuk di sore hari dipadukan dengan konsep tradisional menjadikan kampung Budaya Padi Pandanwangi cocok untuk bersantai. Bangunan-bangunan yang tersedia bisa kamu gunakan untuk duduk sembari menanti waktu berbuka.

Bukan bangunan tradisional khas sunda saja, di sana juga terdapat jembatan melingkar yang super kece untuk dijadikan spot berfoto. Untuk berkunjung ke Kampung Budaya Padi Pandanwangi kamu juga bisa menggunakan transportasi umum, lho!

5. Waduk Jangari

    Alamat: Bobojong, Kec. Mande, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat 43292

    Jam Operasional: Senin-Minggu 07.00-21.00

    No. Telepon:-

    Tiket Masuk: Gratis

Kabupaten Cianjur juga terkenal akan waduknya yaitu Waduk Jangari. Waduk yang satu ini menjadi pilihan banyak orang untuk ngbabuburit ketika bulan Ramadhan tiba. Di tempat ini kamu bisa menikmati suasana yang nyaman untuk bersantai sembari melihat indahnya pemandangan.

Fasilitas yang ditawarkan juga cukup banyak mulai dari rumah makan, musala, hingga perahu yang dapat kamu sewa untuk mengelilingi waduk. Wah, sepertinya setu, bukan? Tak hanya itu, bagi kamu yang hobi mancing, kamu juga bisa ngabuburit sembari memancing di Waduk Jangari ini.

6. The Jhons Aquatic Resort

    Alamat: Kawasan Hutan Kota Cianjur – Panembong, Jl. Desa Babakan Karet Jl. Kp. Pasir Tangkil, Babakankaret, Kec. Cianjur, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat 43211

    Jam Operasional: Senin-Jumat 08.00-21.00, Sabtu-Minggu 08.00-22.00

    No. Telepon: 0263 264444

    Tiket Masuk: Rp. 30.000

The Jhons Aquatic Resort menjadi tempat yang paling recommended untuk dijadikan lokasi ngabuburit bersama keluarga. Di dalamnya terdapat banyak fasilitas yang dapat membuat kegiatan ngabuburitmu semakin seru. Salah satu fasilitas yang ditawarkannya adalah mini zoo yang cocok untuk anak-anak.

Terdapat banyak titik yang eye catching sehingga cocok untuk berfoto. Di sini kamu bisa menikmati suasana sore yang cozy sembari jalan-jalan bersama orang terkasih. Bukan hanya itu, kamu juga bisa menggunakan fasilitas ATV untuk berkeliling sembari menunggu waktu berbuka puasa.

7. Bomero City Walk

    Alamat: Jl. Moch. Ali No.40-38, Sayang, Kec. Cianjur, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat 43214

    Jam Operasional: Senin-Minggu 24 Jam

    No. Telepon: 0263 2636336

    Tiket Masuk: Gratis

Bagi kamu yang gemar berfoto dan berburu kuliner, Bomero City Walk sangat cocok untukmu. Kamu bisa ngabuburit sembari berburu makanan untuk berbuka di Bomero City Walk. Di tempat yang satu ini banyak sekali pedagang yang menjajakan hidangan makanan lezat dan menggugah selera.