Wisata  

10 Pura di Bali yang Menjadi Destinasi Wisata Favorit

harian-nasional.com/ – Bali dikenal sebagai tujuan wisata andalan di Indonesia. Pulau Dewata ini terkenal sebagai pulau seribu pura karena di Bali banyak terdapat Pura yang juga menjadi destinasi wisata. Tentu banyak orang yang sudah mengenal Pura Tanah Lot atau Pura Besakih, tetapi masih ada Pura lain di Bali yang tak kalah menariknya.

Untuk kamu yang berencana akan berlibur ke Bali dan ingin tahu tentang Pura di Bali, jangan lewatkan artikel berikut ini ya!

1. Pura Tanah Lot

Salah satu Pura di Bali yang paling terkenal adalah Pura Tanah Lot. Keindahan pura ini sudah tidak diragukan lagi. Pura ini merupakan salah satu destinasi wisata yang menjadi favorit para pengunjung yang datang ke Bali yang berdiri dengan megah di atas batu karang di lepas pantai.

Karena letaknya tersebut, Pura ini hanya bisa dikunjungi ketika air laut sedang surut karena jalan setapak untuk menuju Pura saat air laut pasang akan terbenam. Pura tersebut pun akan nampak seperti berada di tengah lautan.

Sore hari, saat air laut pasang dan matahari mulai terbenam merupakan momen yang paling banyak ditunggu-tunggu oleh para wisatawan. Ketika matahari terbenam, tercipta pemandangan yang khas Pura Tanah Lot yang indah dan eksotis.

    Alamat: Beraban, Kediri, Kabupaten Tabanan, Bali 82121

    Jam buka: 07.00 – 19.00 WITA

    HTM: (Domestik) orang dewasa Rp20.000 dan anak-anak Rp15.000, (Mancanegara) orang dewasa Rp60.000 dan anak-anak Rp30.000

    Biaya parkir: motor Rp2.000, mobil Rp5.000 dan bus Rp10.000

    No. Telp: (0361) 880361

2. Pura Lempuyang Luhur

Salah satu Pura di Bali yang heboh di dunia media sosial adalah Pura Lempuyang Luhur. Pura ini menjadi buruan para turis yang datang ke Bali. Mereka rela antre untuk berfoto di gapuranya yang tinggi dan ikonik sekali ini. Banyak turis yang berdatangan ke sini karena melihat foto-foto di instagram.

Pura Lempuyang Luhur berada di ketinggian sehingga wisatawan bisa melihat Gunung Agung dari kejauhan. Pura Lempunyang yang sering disebut sebagai Pura terindah di Bali ini dijuluki sebagai “Gates of Heaven” karena keindahannya.

Sebelum menapakkan kaki di pura ini, ada perjuangan yang harus dilakukan oleh mereka yang ingin berfoto di sini. Untuk sampai di lokasi puncak pura ini, wisatawan harus mendaki sekitar 1.700 anak tangga. Meskipun melelahkan tapi semuanya akan terbayarkan dengan keindahan pura ini.

    Alamat: Bunutan, Abang, Seraya Bar., Kec. Karangasem, Kabupaten Karangasem

    Jam buka: 07.00 – 19.00 WITA

    HTM: sukarela, sewa sarung Rp10.000

    Biaya parkir: Rp5.000

3. Pura Agung Besakih

Lokasinya berada di Desa Besakih, Karangasem, Pura di Bali ini bernama Pura Agung Besakih. Pura ini merupakan salah satu Pura yang menjadi destinasi wajib para wisatawan yang datang berkunjung ke Bali. Memiliki 18 pura pendamping, Pura Agung Besakih adalah pura terbesar di Bali.

Kalau ingin menjelajahi seluruh area Pura terindah di Bali ini, wisatawan akan membutuhkan waktu yang cukup lama. Ada satu pura pusat yang berdiri dengan megah dalam kompleks Pura Agung Besakih, namanya Pura Penataran Agung. Untuk tiba di sini pengunjung harus naik anak tangga yang banyak.

Jangan khawatir, semua lelah akan terbayar dengan pemandangan yang luar biasa saat sampai di puncak. Jangan lupa juga untuk berkunjung ke Pura Pengubengan yang terletak di lereng Gunung Agung karena Pura ini memiliki pemandangan yang indah luar biasa.

    Alamat: Jl. Gunung Mas Ds, Besakih, Rendang, Kabupaten Karangasem

    Jam buka: 08.00 – 18.00 WITA

    HTM: Rp30.000 domestik, Rp60.000 mancanegara

    Biaya parkir: motor Rp2.000 dan mobil Rp5.000

    No. Telp: 0823-3919-8076

4. Pura Ulun Danu Bratan

Pura di Bali selanjutnya yang menjadi salah satu destinasi wisata terindah terletak di daerah dataran tinggi Bedugul. Nama Pura ini adalah Pura Ulun Danu Bratan. Pura ini berada di tepi Danau Bratan yang memiliki air yang jernih. Wisatawan yang berkunjung akan merasakan atmosfer yang menenangkan.

Dikelilingi oleh barisan pegunungan hijau berselimut awan putih, Pura Ulun Danau Bratan sangat memesona. Keindahannya Pura Ulun Danu Bratan juga pernah diabadikan pada mata uang nasional. Ayo tebak, uang rupiah pecahan berapa yang memiliki gambar Pura Ulun Danu Bratan sebagai latarnya?

Selain menikmati keindahan puranya, pengunjung juga bisa berwisata air yang seru. Pemerintah setempat menyediakan fasilitas perahu yang bisa digunakan oleh wisatawan untuk mengelilingi Danau Bratan ini. Kalau berkunjung ke Pura ini jangan lupa bawa jaket karena di sini udaranya cukup dingin.

    Alamat: Danau Beratan, Candikuning, Baturiti, Kabupaten Tabanan

    Jam buka: 07.00 – 19.00 WITA

    HTM: Rp15.000 – Rp20.000

    Biaya parkir: motor Rp2.000, mobil Rp5.000 dan bus Rp10.000

    No. Telp: (0368) 2033143

5. Pura Tirta Empul

Berlokasi di Kabupaten Gianyar, Pura Tirta Empul merupakan salah satu pura di Bali yang memiliki umur yang sudah cukup tua karena pura ini sudah dibangun pada abad ke-10. Sekarang ini pura tersebut sudah diakui sebagai salah satu warisan budaya nasional.

Di pura ini terdapat mata air yang tak pernah surut yang mengalir sampai ke kolam pemandian sehingga Pura Tirta Empul menjadi tujuan wisata pura di Bali. Di tempat tersebut, pengunjung dapat mengikuti melukat, yaitu ritual penyucian diri.