10 Aplikasi Pemotong Lagu Terbaik untuk PC dan Android

10 Aplikasi Pemotong Lagu Terbaik untuk PC dan Android

harian-nasional.com/ – Terkadang kita memiliki sebuah lagu yang enak didengar di bagian tertentu saja sehingga kita ingin memotongnya dan menjadikannya sebuah ringtone. Mungkin juga potongan lagu tersebut ingin kita gabungkan dengan potongan lagu yang lain sehingga terdengar lebih menarik. Untuk menjawab kebutuhan tersebut, aplikasi pemotong lagu atau audio editor dapat menjadi solusinya.

Saat ini banyak software pemotong lagu yang dapat Anda gunakan di PC ataupun Android. Namun kali ini Carisinyal hanya akan mengulas daftar 10 aplikasi terbaik saja untuk kedua platform tersebut. Apa sajakah itu? Berikut daftar lengkapnya.

Aplikasi Pemotong Lagu untuk Android

Jika Anda mengunduh lagu di perangkat Android dan tidak ingin repot-repot memindahkannya ke PC untuk mengeditnya, maka Anda bisa langsung memotongnya di Android. Nah berikut adalah daftar aplikasi untuk memotong lagu di Android:

1. WavePad Free Audio Editor

WavePad Free Audio Editor merupakan aplikasi yang dapat membuat ringtone atau nada notifikasi dari MP3 dengan mudah. Dengan aplikasi ini Anda dapat memotong hingga menggabungkan beberapa file musik sekaligus.

Beberapa special effects juga disediakan oleh aplikasi ini seperti noise cancellation, amplifying audio, editing echo, dan normalizing acoustics. Untuk format file yang didukungnya, WavePad Free Audio Editor mendukung sebagian besar jenis file populer mulai dari wave hingga AIFF.

2. Audio MP3 Cutter

Memotong lagu akan sangat mudah jika Anda mengandalkan aplikasi Audio MP3 Cutter. Ini adalah aplikasi yang cukup lengkap untuk melakukan editing audio. Kelengkapan fitur yang ditawarkan Audio MP3 Cutter ini berupa MP3 Cutter, Ringtone Setting, Audio Mixing, Merge Tool, dan masih banyak lagi.

Ya, dengan aplikasi ini, Anda tidak hanya bisa memotong lagu namun juga bisa memadukan lebih dari satu lagu untuk menjadi sebuah lagu yang enak didengar. Anda juga bisa langsung menjadikan hasil editan lagu sebagai ringtone di HP. Cukup lengkap bukan? Jika tertarik, Anda bisa download aplikasinya di sini.

3. MP3 Cutter and Ringtone Maker

MP3 Cutter and Ringtone Maker merupakan aplikasi pemotong lagu yang paling populer di Android saat ini. aplikasi ini sudah diunduh oleh lebih dari 5 juta pengguna Android di seluruh dunia sejak diluncurkan beberapa tahun yang lalu.

Aplikasi ini memiliki kemampuan untuk mengedit berbagai macam file berformat MP3 untuk dijadikan nada dering ataupun alarm. Tampilan yang dimilikinya juga cukup sederhana dan mudah digunakan oleh siapa saja.

4. AndroSound Audio Editor

Sama halnya seperti berbagai macam aplikasi di atas, AndroSound Audio Editor juga menyediakan fitur untuk memotong serta menggabungkan lagu di perangkat Android. Anda juga dapat merekam lagu buatan sendiri untuk kemudian dijadikan ringtone atau alarm.

Salah satu kelebihan dari aplikasi ini adalah ukurannya yang sangat kecil. Ya, AndroSound Audio Editor hanya memiliki ukuran 1 MB sehingga dapat digunakan di perangkat jadul sekalipun. Selain itu, aplikasi ini juga dapat berjalan pada Android 2.1 Éclair ke atas.

5. Lexis Audio Editor

Lexis Audio Editor adalah salah satu aplikasi pemotong lagu yang Kami rekomendasikan kepada Anda. Ini adalah aplikasi yang sudah meraup hampir 20.000 kali pengunduh di PlayStore. Developer pamsys mengembangkan Lexis Audio Editor bukan hanya untuk memotong lagu saja.

Di sini, Anda bisa memotong bahkan mengedit lagu tersebut. Selain itu juga, aplikasi ini memiliki fitur seperti Delete, insert silence, trim, fade in, fade out, Normalizing, noise reduction, Change Tempo, Speed, Pitch, dan masih banyak lagi. So, Anda tertarik untuk mencoba aplikasi ini?

6. Timbre

Meskipun hanya bermodalkan smartphone Android, namun hal tersebut tidak akan membatasi Anda untuk memotong dan membuat ringtone sendiri lho. Dengan bantuan aplikasi Timbre ini Anda mampu untuk memotong lagu dan membuatnya menjadi sebuah ringtone yang unik dengan gaya Anda sendiri.

Tidak hanya sekedar memotong lagu, pasalnya Timbre juga memungkinkan Anda untuk melakukan convert dari video menjadi audio. Juga, Timbre membebaskan penggunanya untuk menyimpan hasil potongan lagu dalam format apapun. Lengkap bukan?

7. Audio Cutter Merger Joiner&Mixer

Masih dengan aplikasi yang dapat memotong lagu dengan mudah. Kali ini, Kami merekomendasikan aplikasi Audio Cutter Merger Joiner&Mixer. Ini adalah aplikasi yang dikembangkan dan dibesut oleh developer AndroidRock.

Dalam aplikasinya, Audio Cutter Merger Joiner&Mixer menyediakan beragam keunikan fitur yang akan membantu penggunanya untuk memotong lagu. Di samping itu, aplikasi ini juga dibekali dengan fitur untuk menggabungkan dua atau lebih audio. Nah, Anda ingin juga memotong lagu dengan aplikasi ini? Download di sini.

8. Ringtone Maker – MP3 Cutter

Pilihan lain untuk aplikasi memotong lagu, kami menawarkan aplikasi Ringtone Maker – MP3 Cutter. Cukup populer dan mendapatkan feedback sangat baik dari para penggunanya, Ringtone Maker – MP3 Cutter bisa dikatakan sebagai aplikasi pemotong lagu terbaik pilihan Carisinyal.

”Artikel ini bersumber sekaligus hak milik dari website carisinyal.com. Situs http://harian-nasional.com/ adalah media online yang mengumpulkan informasi dari berbagai sumber terpercaya dan menyajikannya dalam satu portal berita online (website aggregator berita). Seluruh informasi yang ditampilkan adalah tanggung jawab penulis (sumber), situs http://harian-nasional.com/ tidak mengubah sedikitpun informasi dari sumber.”